Perlukah Memasang Widget Kalendar di Blog

Widget Kalendar adalah salah satu dari sedikit widget yang disediakan Blogspot atau Blogger.com untuk sebuah blog. Platform blogging dari Google ini memang tidak menyediakan banyak pilihan dan menyebabkannya agak tertinggal dari plugin a la WordPress Self Hosted.

Fitur tambahan ini akan menampilkan sebuah kalendar di sidebar atau footer. itu saja. Fungsinya tidak berbeda dengan kalendar yang biasa ada di meja kerja atau dinding.

Tidak ada fungsi lain selain itu.

Di masa lalu, memang banyak sekali blog yang memasang widget ini. Hal itu membuat blog terlihat membantu dan keren.

Namun, sekarang, masih perlukah seorang blogger memasang widget ini? Yah, jawabannya terserah kebutuhan masing-masing. Namun, rasanya widget seperti ini sebenarnya sudah ketinggalan jaman.

Perannya sudah tergantikan oleh banyak aplikasi lainnya, contohnya

  • di desktop atau notebook, ada aplikasi kalendar yang terpasang secara otomatis dengan sistem operasi
  • di smartphone, aplikasi kalendar sudah ada dan bahkan bisa dikombinasikan untuk mencatat janji, jadwal, membuat catatan
  • berbagai aplikasi jurnal sudah memasukkan kalendar dan fungsi pencatatan jadwal dan sejenisnya

Hal itu menimbulkan pertanyaan apa fungsi memasang widget kalendar di blog? Jawabannya, sekarang ini, ya tidak ada.

Widget ini tidak bisa menarik pembaca juga karena mereka semua pasti sudah punya sistem/aplikasi kalendar di perangkatnya masing-masing.

Yang terjelek adalah sebuah widget atau plugin di plaform manapun akan memakan sumber daya server untuk menampilkan. Widget juga akan membutuhkan waktu untuk diloading atau ditampilkan yang artinya sebuah laman akan ditampilkan sepersekian detik lebih lamban dari semestinya.

Dengan fungsi yang sangat tidak jelas dan tidak memberi keuntungan apapun bagi pembaca, sumber daya dan waktu yang terpakai akan terbuang percuma.

Lalu, kenapa kita harus tetap memaksakan untuk memasangnya kalau tidak ada gunanya?

Sama seperti sistem dalam sebuah organisasi, yang tidak berguna harus dibuang. Begitu jugalah seharusnya seorang blogger saat mengelola blognya. Kalau sebuah widget tidak memberi keuntungan atau manfaat, baik bagi pembaca atau blognya, widget tersebut sebaiknya tidak dipakai.

Begitu juga dalam hal widget kalendar seperti ini. Sebaiknya, tidak perlu dipasang. Lebih baik memperingan loading blog sepersekian detik daripada menghadirkan sesuatu yang tidak jelas gunanya.

Tapi, semua itu kembali kepada Anda.

Leave a Comment